MAGELANG- Siswa-siswi TKIT Asy Syaffa' 1 mengikuti agenda Malam Bina Iman dan Taqwa (MABIT) Ceria mulai Jumat malam (29/5) hingga Sabtu pukul 07.00 (30/5) yang bertempat di lingkungan sekolah, Kampung Tulung. MABIT Ceria yang bertema 'Aku Anak Mandiri' dipilih untuk membentuk karakter mandiri pada anak ketika tidak sedang bersama kedua orangtuanya.
Bunda Wiwik, Kepala sekolah TKIT Asy Syaffa' 1 menyampaikan tujuan diselenggarakan MABIT Ceria agar anak-anak lebih mandiri. "Ketika anak-anak percaya diri (PD) ketika berpisah dengan orangtua, berarti anak tambah mandiri", ujarnya. Berdasarkan keterangan yang diberikan oleh Bunda Tri selaku humas TKIT Asy Syaffa' 1, kegiatan MABIT Ceria akan diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, yaitu nonton bareng (nobar) film Nabi Sulaiman, pentas seni, sholat malam (tahajjud dan witir), senam pagi, dan tukar kado.
Bunda Rofi, salah satu guru kelas menjelaskan teknis tukar kado, "Setiap siswa mengumpulkan kado yang mereka siapka dari rumah dan sudah ditandai dengan kertas warna sesuai kelasnya masing-masing, kemudian mereka mengambil kado yang warnanya berbeda dari warna kelasnya". Kado yang sudah mereka dapatkan hanya boleh dibuka di rumah. "Kado dibuka dirumah biar gak ada kecemburuan antarsiswa", jelas Bunda Rofi.
Berikut ungkapan perasaan anak-anak ketika diwawancarai bagaimana perasaannya setelah ikut MABIT Ceria:
Ghina dari kelas Butterfly: "Enak, seneng, bagus".
Ghaitsaa dari kelas Dolphin: "Seneng, karena bisa bobok sama temen-temen kelas".
Ali dari kelas Cow: "Enak, seneng, banyak temennya, tapi kangen sama ortu".
Damar dari kelas Cow: "Enak, seneng, banyak teman, dan seru".
Rafa dari kelas Cow: "Seru, banyak temannya, acaranya bagus, senam pinguinnya lucu". (SPL)
Ghina dari kelas Butterfly: "Enak, seneng, bagus".
Ghaitsaa dari kelas Dolphin: "Seneng, karena bisa bobok sama temen-temen kelas".
Ali dari kelas Cow: "Enak, seneng, banyak temennya, tapi kangen sama ortu".
Damar dari kelas Cow: "Enak, seneng, banyak teman, dan seru".
Rafa dari kelas Cow: "Seru, banyak temannya, acaranya bagus, senam pinguinnya lucu". (SPL)
FOTO-FOTO KEGIATAN
![]() |
Persiapan Nobar film Nabi Sulaiman. (29/5) Foto: SPL |
![]() |
Penampilan pertama pada pentas seni. (29/5) Foto: SPL |
![]() |
Sholat Malam di waktu sepertiga malam terakhir. (30/5) Foto: SPL |
![]() |
Senam Pagi. (30/5) Foto: SPL |
![]() |
Makan pagi bersama. (30/5) Foto: SPL |
![]() |
Penutupan Agenda MABIT Ceria. (30/5) Foto: SPL |
![]() |
Acara tukar kado. (30/5) Foto: SPL |